![]() |
Sumber foto: pxhere |
Layang-Layang
Minggu pagi aku ikut Ayah pergi ke pasar
Di sana aku dibelikan sebuah layang-layang
Sore harinya kami pergi ke tanah lapangan
Menerbangkan layang-layang
Ayah bilang,
Untuk terbang, layang-layang butuh tali yang panjang
Butuh angin menemaninya melayang di udara
Butuh orang untuk memegangnya agar bisa diterbangkan
Dan harus dikendalikan agar terbangnya teratur
Baca juga: Titip Rindu
Seperti kita,
Untuk mencapai sesuatu, butuh waktu dan proses yang panjang
Butuh doa, dorongan, dan ridho dari orang tua
Harus berpegang teguh kepada Tuhan Yang Maha Esa
Dan harus bisa mengendalikan diri agar tidak jatuh ke jalan yang salah
Lampung 2024
Terima Kasih Waktu
Terima kasih waktu
Telah hadir dalam hidupku
dan menjadi bagian cerita dalam keluargaku
Baca juga: Anak Itu Arfan Namanya!
Aku senang,
Besar dan tumbuh bersama ayah dan bunda
Di kelilingi cinta juga kasih sayang
dan tak pernah merasa kurang
Saban hari
Pelukan kehangatan selalu diberikan
Selalu terjaga oleh keamanan kasih dan sayang
Aku sangat bersyukur
Ayah bunda selalu ada
Setiap aku membutuhkan dekapan dan pelukan
Ayah bunda selalu ada
Lampung, 2024
***Puisi anak, dibuat khusus untuk dedikasi kepada seseorang. Semoga bermanfaat. Terima kasih telah mampir. Silakan dibagikan, halal.
Baca juga: Di Penghujung Mei
Comments
Post a Comment